
Buat Anda yang Belum Tahu Apa Saja Jenis Penyakit Pernapasan, Inilah 10 Jenisnya!
Siapa sangka jika macam-macam penyakit saluran pernapasan ada banyak sekali, mulai dari asma, bronkitis, sleep apnea, dan lain-lain. Menariknya lagi, hampir semua jenis penyakit saluran pernapasan penyebabnya tidak jauh-jauh dari paparan asap berlebih yang ada di lingkungan sekitar. Cari tahu jenis penyakit saluran pernapasan dan sewa tabung oksigen di Sewa78 sebagai langkah antisipasi!
Pernapasan atau bisa disebut juga dengan respirasi dapat didefinisikan sebagai suatu proses pengambilan oksigen, pembebasan karbohidrat, sekaligus pemakaian energi yang ada di dalam tubuh. Singkatnya, sistem pernapasan atau respirasi merupakan organ serta jaringan yang membantu seseorang untuk bernapas.
Oleh sebab itu, sangat penting untuk menjaga sistem pernapasan atau respirasi agar tetap sehat, salah satunya paru-paru. Bukan tanpa alasan, paru-paru adalah salah satu organ kunci dalam sistem pernapasan setiap manusia, mau itu orang dewasa, anak-anak, hingga bayi sekalipun.
Kalau tidak menjaga kesehatan organ pernapasan, Anda akan terkena sejumlah masalah kesehatan berbahaya lain. Lantas, apa saja jenis penyakit pernapasan yang kerap terjadi di sebagian orang yang kurang menjaga organ pernapasan? Untuk mengetahuinya, Anda bisa telusuri artikel ini lebih lanjut. Let’s find out!
Emfisema

Jenis penyakit pernapasan yang pertama ialah emfisema. Secara garis besar, emfisema merupakan penyakit kronis atau jangka panjang yang terjadi karena adanya kerusakan pada alveolus atau kantong udara di dalam paru-paru.
Tidak hanya itu saja, emfisema juga bisa menyebabkan paru-paru jadi menggelembung sehingga ada rasa tidak nyaman. Selain itu, emfisema ditandai oleh beberapa gejala seperti sesak nafas dan juga batuk kronis.
Gangguan pernapasan satu ini banyak menyerang perokok aktif maupun pasif. Ada sejumlah penyebab yang diyakini sebagai faktor pemicu timbulnya emfisema, contohnya polusi udara, asap rokok, dan debu bahan kimia dari lingkungan sekitar.
Faringitis

Selanjutnya, tim Sewa78 akan jelaskan pengertian dari faringitis yang termasuk salah satu jenis penyakit yang menyerang organ pernapasan. Singkatnya, faringitis adalah peradangan atau infeksi yang menyerang tenggorokan atau faring. Kondisi satu ini terbentuk karena adanya infeksi virus atau bakteri.
Perlu Anda ketahui, penanganan faringitis tergantung penyebab awal kemunculan gejala penyakit pernapasan satu ini. Oleh sebab itu, penanganan faringitis tidak boleh sembarangan. Sebagai contoh, jika faringitis disebabkan oleh bakteri, maka penanganan yang tepat adalah meminum obat antibiotik sesuai anjuran dokter.
Bronkitis

Jenis penyakit saluran pernapasan berikutnya adalah bronkitis. Penyakit pernapasan ini umumnya terjadi karena peradangan di saluran bronkus sehingga menyebabkan batuk beserta lendir, nyeri di bagian dada, dan sesak napas. Tak jarang pengidap bronkitis sering mengalami batuk berdahak yang berwarna hijau atau kuning.
Penyebab sakit bronkitis terbagi menjadi 2 macam, yakni noninfeksi dan juga infeksi. Kalau bronkitis akibat infeksi biasanya disebabkan oleh bakteri atau virus. Sedangkan penyebab bronkitis noninfeksi adalah paparan polusi atau debu yang berlebih serta kebiasaan merokok.
Asma

Inilah salah satu jenis penyakit pernapasan yang kerap menyerang kebanyakan orang dewasa sampai anak kecil, siapa lagi kalau bukan asma. Secara harfiah, asma termasuk gangguan pernapasan yang ditandai dengan infeksi pada saluran pernapasan. Selain itu, penyakit satu ini bisa mengakibatkan saluran pernapasan berubah menjadi sempit.
Penyempitan saluran pernapasan disebabkan oleh lendir yang berlebihan sehingga menyumbat saluran pernapasan seseorang. Gejala khas yang umumnya dirasakan oleh para penderita asma di antaranya mengi atau napas berbunyi, sesak napas, batuk, serta dada terasa nyeri.
Selain itu, penyebab penyakit asma pun bermacam-macam. Mulai dari alergi, paparan asap rokok yang berlebihan, kekurangan hormon adrenalin, udara dingin, polusi, dan lain-lain. Penanganan yang paling umum ketika seseorang mengalami asma adalah terapi oksigen. Kalau butuh, Anda bisa sewa tabung oksigen kecil di Sewa78.
Flu

Next, penyakit yang menyerang saluran pernapasan lain yang harus Anda ketahui adalah flu. Memang terdengar cukup sepele, tapi siapa sangka jika penyakit ini bisa menjadi penyakit mematikan dan berisiko bagi orang-orang yang punya imun lemah. Oleh sebab itu, Anda tidak boleh memandang remeh penyakit pernapasan satu ini.
Secara umum, flu merupakan salah satu gangguan pernapasan yang diakibatkan oleh virus influenza yang kerap menyerang tenggorokan, hidung, sampai paru-paru. Penularan penyakit flu bisa melalui udara, benda yang sudah terkontaminasi, kontak fisik atau tidak sengaja menghirup percikan dahak penderita flu.
Gejala yang paling sering dirasakan oleh penderita flu ialah bersin-bersin, batuk, pilek, demam, dan sakit di tenggorokan. Anda tidak perlu risau sebab flu bisa disembuhkan bila mendapat penanganan yang tepat. Contohnya rajin cuci tangan, tidak berkontak fisik dengan penderita flu, dan tidak menyentuh wajah dengan tangan kotor.
Laringitis

Gangguan pernapasan atau respirasi lainnya adalah laringitis. Pada dasarnya, laringitis termasuk peradangan atau infeksi yang kerap menyerang laring atau pita suara. Keluhan satu ini biasanya diakibatkan oleh pemakaian laring atau pita suara yang berlebihan, infeksi maupun iritasi.
Di samping itu, laringitis ditandai dengan sejumlah gejala, contohnya batuk, suara jadi serak, tenggorokan sakit, demam, dan kehilangan suara. Bukan cuma itu saja, laringitis juga bisa memicu beberapa dampak negatif lainnya. Mulai dari peradangan di hidung, tenggorokan, sakit kepala, amandel, dan pembengkakan kelenjar getah bening.
Kanker Paru-Paru

Anda tidak akan menyangka jika kanker paru-paru merupakan salah satu jenis penyakit pernapasan yang paling berbahaya dengan angka kematian paling tinggi. Penyakit pernapasan satu ini tidak pandang bulu karena bisa menyerang siapapun, baik orang dewasa hingga anak kecil.
Sehubungan dengan itu, penyakit pernapasan ini dipicu karena adanya pencemaran udara akibat asap rokok berlebih. Oleh karena itu, kami sarankan Anda agar berhenti merokok dan menjauhi lingkungan yang dipenuhi asap rokok. Tidak hanya itu saja, Anda bisa lakukan langkah pencegahan lainnya seperti menerapkan pola hidup sehat.
Pneumonia

Siapa sangka jika pneumonia mempunyai beberapa nama atau istilah lain, contohnya radang paru-paru dan paru-paru basah. Kalau Anda menemukan salah satu istilah tersebut ketika membaca artikel, itu artinya Anda sedang membaca artikel tentang penyakit pneumonia.
Dalam hal ini, pneumonia merupakan peradangan pada paru-paru yang terjadi karena infeksi bakteri, jamur ataupun virus. Tak jarang pneumonia juga bisa terjadi karena virus SARS-CoV-2 atau COVID-19. Kondisi satu ini dapat mengakibatkan alveouli jadi meradang dan dipenuhi oleh cairan flek, lendir atau nanah.
Gejala pneumonia atau paru-paru basah cukup bervariasi, misalnya sesak napas, batuk berdahak beserta lendir, demam, keringat berlebih, mual, hilangnya nafsu makan, dan lain sebagainya. Untuk mengurangi gejala pneumonia, dokter biasanya akan memberikan obat antibiotik, antijamur, antivirus, ibuprofen, dan paracetamol.
Sleep Apnea

Jenis penyakit pernapasan yang kesembilan adalah sleep apnea. Sehubungan dengan itu, sleep apnea memiliki nama lain apnea tidur, artinya gangguan tidur yang mengakibatkan pernapasan seseorang jadi terhenti sementara ketika tidur. Penderita penyakit ini akan berhenti bernapas selama 10 detik namun dalam repetisi hingga ratusan kali saat tidur.
Keluhan satu ini sering kali ditandai dengan kebiasan mengorok, tetap merasa ngantuk meskipun sudah tidur lama, dan juga sesak napas setiap kali bangun tidur. Tentunya kondisi satu ini sangatlah berbahaya karena bisa membuat tubuh jadi kekurangan oksigen dan menimbulkan beberapa efek samping lainnya.
Tuberkulosis atau TBC

Last but not least, jenis penyakit pernapasan yang kerap menyerang sebagian orang adalah tuberkulosis atau TBC. Faktanya, TBC atau tuberculosis merupakan penyakit paru-paru yang terjadi karena adanya infeksi bakteri Mycobacterium Tuberculosis.
Penyakit ini harus segera mendapat perawatan medis karena bakteri Mycobacterium Tuberculosis bisa menyerang paru-paru dan menyebar ke organ tubuh lainnya. Apabila bakteri Mycobacterium Tuberculosis menyerang organ tubuh lainnya, kesehatan Anda akan mengalami penurunan drastis.
Oleh sebab itu, Anda harus ingat betul gejala-gejala yang ditimbulkan dari penyakit TBC. Misalnya batuk berdahak disertai darah, demam, berat badan turun drastis, gampang merasa lemas dan lelah, berkeringat di malam hari, dan nafsu makan hilang.
Pertanyaan Terkait
Apa maksud dari faring?
Pada dasarnya, faring merupakan saluran perantara guna membantu sistem pernapasan serta sistem pencernaan agar dapat berjalan dengan baik. Perlu Anda fahami, faring termasuk salah satu istilah medis yang merujuk pada tenggorokan. Dengan demikian, faring diawali dari area belakang rongga hidung yang terhubung dengan area belakang mulut.
Apa ciri-ciri penyakit emfisema?
Berikut merupakan beberapa gejala umum yang kerap menyerang para penderita emfisema:
Mengi atau Napas Berbunyi Napas Pendek Nafsu Makan Hilang Mengalami Gangguan Tidur Mudah Kelelahan |
Batuk yang Tak Berkesudahan Berat Badan Turun Drastis Gampang Merasa Lelah Perubahan pada Bentuk Dada Kebiruan pada Kuku dan Bibir |
Apa saja nama penyakit pernapasan akut atau ISPA?
Faktanya, ISPA atau kepanjangan dari Infeksi Saluran Pernapasan Akut merupakan salah satu penyakit menular yang menyerang saluran pernapasan, baik saluran bawah ataupun atas. Kondisi satu ini kerap menyerang beberapa organ pernapasan, contohnya faring, sinus, hidung, hingga laring. Adapun sejumlah penyakit yang termasuk dalam ISPA adalah sebagai berikut:
Covid-19 Batuk Pilek Faringitis atau Radang Tenggorokan Akut |
Sinusitis Pneumonia Laringitis Akut |
Sebutkan cara mengatasi penyakit bronkitis!
Berikut beberapa langkah penanganan penyakit bronkitis yang bisa Anda lakukan di rumah:
- Minum air putih dengan rutin, setidaknya 8 gelas per hari.
- Hapus kebiasaan merokok mulai dari sekarang.
- Menjalankan pola hidup sehat, contohnya rajin berolahraga.
- Rutin mengonsumsi obat penghilang nyeri sesuai anjuran dokter.
- Istirahat cukup dengan tidur selama 7-8 jam dalam hari.
- Menerapkan pola makan yang sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi.
Anda juga bisa melakukan terapi oksigen di rumah. Jika Anda berada di wilayah Surabaya, Anda bisa sewa tabung gas oksigen Surabaya di Sewa78. Dengan tarif penyewaan yang terjangkau, Anda sudah bisa dapatkan alat medis satu ini dengan kualitas terbaik. Sewa sekarang, sehat seterusnya!
Setelah ngalor-ngidul membahas jenis-jenis penyakit pernapasan, Anda pasti sudah punya gambaran tentang jenis penyakit pernapasan yang sering menyerang masyarakat Indonesia. Bahkan, hampir semua penyakit pernapasan penyebabnya tidak jauh-jauh dari asap rokok, polusi, virus, debu, bakteri, dan jamur.
Meski demikian, cara penanganan dan pengertian tiap jenis penyakit pernapasan sangatlah berbeda. Akan tetapi, ada beberapa jenis penyakit pernapasan yang bisa Anda atasi dengan tabung oksigen. Bukan tanpa sebab, tabung oksigen merupakan komponen utama dalam terapi oksigen. Tak heran jika harganya mahal.
Nggak perlu galau, Anda bisa menyewa tabung oksigen beserta peralatan pendukung lainnya di Sewa78. Soal harga sewa gak perlu khawatir karena Sewa78 mematok tarif yang sangat terjangkau, jadi Anda bisa menghemat beban biaya. Kontak nomor layanan sewa kami sekarang juga sebelum menyesal!
Ingin diskon untuk Sewa Tabung Oksigen?
Artikel dan Panduan Sewa Tabung Oksigen
Lihat Semua






